Prodi Pendidikan Profesi Guru FKIP Universitas Ahmad Dahlan gelar kegiatan Lokakarya Praktik PPL PPG berbasis Lesson Study menggunakan Video Reflektif (11/10). Narasumber dalam lokakarya kali ini Direktur Direktorat Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia, Dr. rer. nat. Asep Supriatna, M.Si. Peserta kegiatan terdiri dari dosen dan guru pamong dari sekolah mitra PPL PPG FKIP UAD. Lokakarya ini bagian dari rangkaian kegiatan Program Bantuan Revitalisasi LPTK 2024 untuk peningkatan kualitas dan kapabilitas penyelenggaraan pembelajaran mikro reflektif berbasis TIK.
Kegiatan dibuka dengan sambutan Kaprodi PPG FKIP UAD, Prof. Dr. Trikinasih Handayani yang dilanjutkan dengan penyampaian materi dari narasumber Dr. rer. nat. Asep Supriatna, M.Si. Materi yang disampaikan antara lain pentingnya pembentukan komunitas belajar dengan konsep no teacher alone, no child left behind. Lesson studi dipandang sebagai sarana efektif untuk belajar dari refleksi pengalaman mengajar. Penggunaan video sebagai sarana observasi dapat meningkatkan pengalaman refleksi terhadap praktik pembelajaran.
Peserta mengikuti kegiatan dengan antusias mulai dari menyimak paparan narasumber dan praktik melihat video reflektif. Video-video reflektif yang ditayangkan dalam lokakarya ini menjadi bahan diskusi dalam pelaksanaan lesson study dalam PPL di sekolah. Peserta juga aktif bertanya kepada narasumber mengenai pelaksanaan lesson study yang efektif dalam pendampingan kepada mahasiswa PPG di sekolah. Pada akhir kegiatan peserta diminta menyusun konsep action plan untuk pembentukan komunitas belajar.
Fariz Setyawan, M.Pd. Kepala Pusat Pengembangan Profesi Kependidikan FKIP UAD sekaligus Ketua Tim Revitalisasi LPTK FKIP UAD menyampaikan kegiatan ini bertujuan mengoptimalkan lesson study dalam PPL yang dilaksanakan mahasiswa PPG. Peserta diharapkan setelah mengikuti kegiatan ini dapat mempraktikkan penggunaan video reflektif dalam praktik pembelajaran. Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan ini bagian dari pelaksanaan Program Bantuan Pendanaan Revitalisasi LPTK 2024 dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.